KAPOLRES PAYAKUMBUH BERBAGI HASIL KEBUN SENDIRI

iklan adsense
KAPOLRES PAYAKUMBUH BERBAGI HASIL KEBUN SENDIRI

PAYAKUMBUH, Pionir—Ide Kapolres Payakumbuh AKBP Dony Setiawan S.IK untuk memanfaatkan lahan kosong di seputaran Mako Polres Payakumbuh menjadi sebuah lahan pertanian, perikanan hingga peternakan kini telah membuahkan hasil nyata. 

Taman pangan terpadu Polres Payakumbuh yang dipenuhi tanaman pertanian kebutuhan pokok seperti tomat, kol, sawi, bawang merah, terong, cabai dan jeruk itu kini telah memasuki masa panen. 
Bahkan kolam kecil yang dibuat dari drum plastik yang berisikan lele, dan terdapat peternakan ayam petelur juga telah menghasilkan. 

Pada Jum’at 3 Juli 2020 Kapolres Payakumbuh AKBP Dony Setiawan bersama personelnya ikut memetik hasil panen taman pangan terpadu itu. Hari itu Dony tak sungkan ikut memetik cabe dan memungut telor dari kandang ayam yang ada di taman pangan terpadu yang berada di seputaran Mako Polres Payakumbuh tersebut. 
Setelah memetik cabe, daun bawang, seledri, terong, kangkung dan lainnya selanjutnya dikemas ke dalam kantong plastik untuk dibagikan pada masyarakat dan personel Polres Payakumbuh. Kata Kabag Sumda Polres Payakumbuh Kompol Russirwan, hari itu dibagikan 30 kantong hasil panen taman pangan terpadu pada masyarakat, dan 10 kantong untuk personel polisi Payakumbuh yang tinggal di Asrama Polisi Polres Payakumbuh. 

“Hari itu bapak Kapolres Payakumbuh AKBP Dony Setiawan membagikan hasil taman pangan seperti cabe, daun bawang, seledri, terong, kangkung dan telur ayam masing-masing 10 butir,” kata Russirwan. 

Kegiatan pembagian hasil taman pangan ini kata Russirwan menambahkan, dilaksanakan sebagai wujud kepedulian Kapolres Payakumbuh terhadap anggota serta bukti nyata bahwa hasil taman ketahanan pangan itu dapat memberikan manfaat terhadap masyarakat lingkungan sekitar pada umumnya serta khususnya terhadap kesejahteraan anggota Polres Payakumbuh itu sendiri. 
Dikatakan Russirwan, hasil dari taman ketahan pangan ini akan diserahkan setiap harinya kepada seluruh personel secara bergantian. 

Russirwan berharap dengan aksi saling berbagi ini bisa menyebarkan energi dan pikiran positif. “Meski nilai barang yang dibagikan tidak seberapa, namun dengan berbagi ini akan lahir rasa kebersamaan. 

Tidak akan ada nilainya kekayaan yang melimpah tapi hanya dinikmati sendiri,” kata Kompol Russirwan. (Firman Sikumbang)
iklan adsense

Post a Comment

0 Comments