SAMBIL NGOPI BARENG, AJAK MASYARAKAT PATUHI PROTOKOL KESEHATAN

iklan adsense

SAMBIL NGOPI BARENG, AJAK MASYARAKAT PATUHI  PROTOKOL KESEHATAN 

PARIAMAN KOTA, PIONIR--- Banyak cara dilakukan kepolisian untuk memberikan imbauan pada masyarakat tentang kamtibmas dan penerapan protokol kesehatan,  salah satunya dengan cara minum kopi bareng bersama warga.

Dengan cara seperti ini lebih efektif dilakukan agar warga lebih cepat memahami pentingnya menerapkan protokol kesehatan. Apalagi penerapan prokes itu diimplementasikan secara langsung dalam kehidupan sehari hari, kata Bripka Ardi Putra Bhabinkamtibmas Kecamatan Pariaman Timur, Polsek Kota Pariaman, Polres Pariaman Kota Polda Sumatera Barat (Sumbar), pada Pionir Jumat 11 Juni 2021.

Ardi Putra mengatakan, cara pendekatan humanis seperti ini sangat efektif sebagai bentuk penggalangan. Segala keluhan dan permasalahan yang terjadi di masyarakat dapat di sampaikan dengan santai dan berkesan tidak ada jarak antara Polisi dengan Masyarakat, ujarnya

Sementara itu Kapolsek Kota Pariaman AKP Edikaran Prianto, SH.MH mengatakan, melalui peranan Bhabinkamtibmas sosialisasi protokol kesehatan  secara rutin dilakukan dalam berbagai kegiatan. 

Hal ini dilakukan salah satu upaya untuk menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat serta menyadarkan masyarakat yang belum sadar tentang arti penting menerapkan protokol kesehatan. Baik untuk diri sendiri, maupun untuk orang lain, ungkapnya ( Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments