Antisipasi Balap Liar dan Tawuran, Polsek Sungai Rumbai Giatkan Patroli KRYD

iklan adsense

Antisipasi Balap Liar dan Tawuran, Polsek Sungai Rumbai Giatkan Patroli KRYD

Dharmasraya, Pionir-- Dalam mengantisipasi tawuran dan memutus berkembangnya geng motor di wilayah Sungai Rumbai, Polsek Sungai Rubai mengadakan kegiatan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan), khusus malam Minggu (9/4/22) pukul 21.30 WIB kegiatan difokuskan kepada antisipasi balap liar dan tawuran.

Patroli yang dipimpin oleh Kompol Andri Nugroho Saputro, SE, SIK bersama 10 Personil Polsek Polsek Sungai Rumbai, masing-masing adalah, Iptu Wildanur, Aiptu Maskoria, Aipda Iradeswandi, Aipda Doni Candra, Aipda Jaiman Purba, SH, Bripka Suhadi, Bripka Saparudin, Bripka Riri Januardi, ST, dan Brigadir Didik Prayetno.

Patroli KRYD ini mensasar, Jalur Dua Sungai Rumbai, Simpang Tiga Kurnia Koto Salak, Batas Sumbar - Jambi, dan kawasan Simpang SMK Sungai Rumbai, serta Jalinsum Sungai Rumbai, ungkap Kompol Andri Nugroho Saputro, SE, SIK.

Ditambahkannya, dalam operasi tersebut petugas menemukan pemuda-pemudi pengendara sepeda motor di jalur dua, dan di himbau untuk segera pulang ke rumah masing-masing karena sudah larut malam, serta  

Juga ditemukan pemuda-pemudi yang melakukan aksi balap liar, dan langsung diamankan, serta tilang di tempat terhadap 8 unit sepeda motor dari berbagai yang memakai knalpot racing, dan tanpa nomor polisi, akhir Andri Nugroho Saputro.(ha)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments