Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman Ajak Masyarakat Marunggi Aktifkan Ronda Malam

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman Ajak Masyarakat Marunggi Aktifkan Ronda Malam

Pariaman Kota, Pionir--Sistem keamanan lingkungan yang disingkat Siskamling merupakan salah satu upaya dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

Oleh karena itu dalam rangka mengamankan lingkungan masyarakat dari gangguan kamtibmas seperti pencurian dan gangguan kamtibmas lainnya, maka  masyarakat dihimbau untuk mengaktifkan kegiatan Siskamling tersebut dengan melaksanakan ronda.

Himbauan itu disampaikan Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman Aipda Afdhal Bustami saat melakukan door to door system (DDS) dengan Dubalang Tabiang Guntuah Rizaldi di Desa Marunggi, Jumat (22/4/2022) malam.

Pada pertemuan yang berlangsung dalam suasana penuh keakraban itu, Bhabinkamtibmas menekankan akan pentingnya untuk mengaktifkan kegiatan Siskamling berupa ronda malam, karena banyaknya pencurian terjadi pada malam hari.

"Warga masyarakat mestilah selalu bekerjasama, bahu-membahu dalam menjaga keamanan dan ketertiban guna mewujudkan kenyamanan dan keamanan kehidupan bermasyarakat," ujarnya.

Menurutnya, kesadaran semua elemen masyarakat sangat dibutuhkan untuk berpartisipasi di bidang keamanan dan ketertiban dengan terlaksananya kegiatan ronda secara efektif.

Aipda Afdhal Bustami juga tak lupa memberikan himbauan, agar warga masyarakat selalu menerapkan protokol kesehatan (Prokes) dalam kehidupan sehari-hari guna memutus mata rantai penyebaran dan penularan virus COVID-19. 

"Mari kita tetap mematuhi prokes sebagai salah satu upaya dalam mencegah penularan virus COVID-19. Sekaligus sebagai bentuk kewaspadaan agar terhindar dari penularan virus COVID-19," tukasnya seraya menyatakan hal itu juga menjadi atensi Kapolsek Kota Pariaman AKP Edikaran Prianto, SH, MH. (UK1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments