Berikan Kenyamanan pada Masyarakat, Subdit Dalmas Ditsamapta Polda Lakukan Gatur Pagi

iklan adsense

Berikan Kenyamanan pada Masyarakat, Subdit Dalmas Ditsamapta Polda Lakukan Gatur Pagi

Padang, Pionir—Jum’at pagi 4 November 2022 itu pagi masih berbalut kabut dan udara dingin masih terasa menusuk tulang, namun para personel Subdit Dalmas Direktorat Samapta Polda Sumbar telah bersiap-siap untuk melaksanakan kegiatan Gatur pagi di persimpangan jalan.

Kata pengendali kegiatan Kompol Maman Rosadi.SH, kediatan Gatur di persimpangan jalan itu bertujuan untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas (lakalantas) serta memberikan rasa aman terhadap pengguna jalan.

Dikatakan Maman Rosadi pada pagi itu sebanyak 38 orang personel diturunkan untuk mengamankan sebayak 15 titik jalan rawan macet, seperti sepanjang jalan mulai dari Jalan S.Parman Ulak Karang, Jalan Veteran dan Jalan Ujung Gurun 

Giat Gatur pagi itu yang dimulai jam 06.30 - 07.30 WIB itu dikendalikan oleh Kasipasdal Kompol Maman Rosadi. bersama Dakie A  AKP. Asril, Danton 1 A Aipda Beni Usman, Danton 2 A Aipda Roni Satria  dan Danton 3 A. Ipda Andi Khairin Pandawa Satria.S.Tr.K.

Maman Rosadi mengatakan, dengan meningkatnya aktivitas masyarakat pada pagi hari, baik oleh karyawan, pegawai dan pelajar yang menuju ke tempat kerja maupun pelajar yang menuju sekolah, maka kehadiran personil Polri di tengah–tengah masyarakat untuk membantu kelancaran arus lalu lintas sudah sangat tepat.

"Kegiatan pengaturan pagi tersebut dilakukan di simpul-simpul jalan, guna memberikan kenyamanan kepada masyarakat dalam melaksanakan aktifitasnya di pagi hari,” kata Maman Rosadi. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments