KAPOLSEK BATIPUH SELATAN HADIRI HUT RI KE 75 DARI ISTANA NEGARA SECARA VIRTUAL DI AULA KECAMATAN

iklan adsense
Kapolsek Batipuh Selatan Hadiri HUT RI ke 75 Dari Istana Negara Secara Virtual di Aula Kecamatan 

PADANG PANJANG, PIONIR--Senin tanggal 17 Agustus 2020, dimulai jam 09.00 Wib, telah dilaksanakan kegiatan upacara Peringatan ke 75 detik detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia dari Istana Negara secara Virtual di Aula Kantor Camat Batipuh Selatan.

Kegiatan Peringatan Detik detik Proklamasi di Aula Kantor Camat Batipuh Selatan di hadiri oleh Camat Batipuh Selatan, Herru Rachman, S.STP.MM, Sekretaris Camat Abdi Hardifala, S.ip, Kapolsek Batipuh Selatan, Iptu Jhon Hendri, SH, Walinagari Batu Taba, Destriyanto Bandaro Bungsu, Walinagari Sumpur, Ade Hendrico Dt.Saripado, Plh Walinagari Guguak Malalo, Dra. Jasmanidar dan segenap Staf Kecamatan Batipuh Selatan. 
Jumlah peserta upacara seluruhnya 20 (dua puluh) orang. Kapolsek Batipuh Selatan Iptu Jhon Hendri, SH mengatakan bahwa kegiatan Upacara Peringatan HUT RI ke 75 ini memang dilaksanakan dengan peserta terbatas mengingat pendemi Covid 19 kembali mengganas, ujarnya.

Iptu Jhon Hendri menambahkan, Kegiatan ini adalah kegiatan rutin tahunan yang kita peringati secara bersama, kebersamaan inulah modal utama untuk menciptakan Kamtibmas yang kondusif di tengah masyarakat, tuturnya. (*)
iklan adsense

Post a Comment

0 Comments