POLSEK LUBUK ALUNG PATROLI CIPTA KONDISI DALAM RANGKA OPERASI YUSTISI

iklan adsense

POLSEK LUBUK ALUNG PATROLI CIPTA KONDISI DALAM RANGKA OPERASI YUSTISI

PADANG PARIAMAN,PIONIR-- Masih banyaknya ditemui masyarakat yang melanggar protokoler kesehatan terutama dalam pemakaian masker, Polsek Lubuk Alung gelar kegiatan Cipta Kondisi di Wilayah Hukumnya, Sabtu (19/9) sekira pukul 21.30 Wib. 

Kegiatan Cipta Kondisi ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Lubuk Alung AKP Harmon, SH yang didampingi oleh personilnya yaitu, IPTU Supardi (Kanit Binmas), AIPTU Afrizon (Bhabinkamtibmas), Aiptu Noffiardy, Aipda Sahrizal, (Bhabinkamtibmas), Aipda Riki Chandra (Bhabinkamtibmas), AIPDA Nsril Iswandi (Kamtibmas), Bripka Ade Riswandi (Kanit Provos) dan Brigadir Nofri Guci,SH (Anggota Reskrim). 

Kegiatan Patroli Cipta Kondisi ini menyasar tempat berkumpul dan keramaian masyarakat yaitu di seputaran pasar Lubuk Alung dengan memberikan imbauan agar selalu mematuhi protokoler kesehatan tentunya di utamakan dalam hal pemakaian masker untuk mencegah penularan wabah Covid-19. 

Dalam kegiatan patroli Cipta Kondisi tersebut, juga dilaksanakan kegiatan Operasi Yustisi kesehatan Covid-19 dan apabila ditemukan masyarakat yang tidak menggunakan masker maka diberikan teguran, agar kalau keluar rumah selalu memakai masker agar terhindar dari penularan Covid-19. 

Patroli Cipta Kondisi tersebut juga bertujuan mencegah dan antisipasi 3 C (Curas, Curat dan Curanmor) serta balap liar dengan mendatangi tempat nongkrong atau berkumpulnya anak anak remaja di seputran stasiun Lubuk Alung dan memberikan arahan agar tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum dan Undang undang yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). 

Pelaksanaan kegiatan Patroli Cipta Kondisi dengan sasaran titik titik rawan yang berpotensi timbulnya gangguan Kamtibmas, baik tindak pidana maupun gangguan lainnya. 

Selama kegiatan Patroli Cipta Kondisi tersebut berlangsung dengan aman dan terkendali. (*)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments