POLSEK IV KOTO AUR MALINTANG BERSIHKAN POHON TUMBANG BERSAMA WARGA

iklan adsense

POLSEK IV KOTO AUR MALINTANG BERSIHKAN POHON TUMBANG BERSAMA WARGA

PARIAMAN KOTA, PIONIR-- Kapolsek IV Koto Aur Malintang Polres Kota Solok bersama personilnya membersihkan pohon tumbang yang melintang dan menutupi akses jalan raya di di Korong Kampung Tanjung Nagari III Koto Aur Malintang Selatan Kecamatan IV Koto Aur Malintang Kabupaten Padang Pariaman, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar). 

Pohon tumbang yang menutupi jalan raya di Korong Kampung Tanjung Nagari III Koto Aur Malintang tersebut tentunya sangat membahayakan bagi pengguna jalan. Namun saat kejadian tidak ada korban jiwa, kata Kapolsek IV Koto Aur Malintang Ipda Sudirman. SH pada Pionir. Sabtu 3 Oktober 2020. 

Ia mengatakan, setelah mendapat laporan dari masyarakat saat itu ia langsung memerintahkan anggotanya agar segera menuju lokasi kejadian. 

"Tujuannya untuk mengantisipasi gangguan arus lalu lintas yang dapat membahayakan pengguna jalan akibat pohon tersebut, jadi perlu segera disingkirkan," katanya 

Dikatakan kapolsek pohon Anau yang tumbang tersebut diduga terjadinya pengikisan tanah, yang disebabkan oleh curah hujan yang terlalu tinggi beberapa hari ini. 

"Kami mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati jika melintasi jalan raya yang banyak pepohonan, terutama pada waktu hujan lebat disertai angin kencang," ujarnya. (*)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments