KODIM 0319/MENTAWAI BERSAMA POLRES MENTAWAI LAKUKAN PENGAMANAN KETAT DISAAT PERAYAAN PASKAH

iklan adsense

 

KODIM 0319/MENTAWAI BERSAMA POLRES MENTAWAI LAKUKAN PENGAMANAN KETAT DISAAT PERAYAAN PASKAH


KODIM MENTAWAI, Pionir--- Dandim 0319/Mentawai, Letkol Czi Bagus Mardyanto,S,T.M.Tr (Han) dan Kapolres Kabupaten kepulauan Mentawai AKBP Mu'at S,H.M.M  melaksanakan pengecekan  personel pengamanan pada peringatan Ibadah Paskah Tahun 2021 di Gereja – Gereja yang ada Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sabtu 3 April 2021

Pengecekan itu dikakukan diGereja Katolik Paroki St. Petrus KM 0 Tuapejat, Gereja IFGF KM Tuapejat, GKPM Mandiri Pniel KM 4 Sipora jaya, Gereja GPDI Maranatha KM 5 Tuapejat, Gereja GKPM Tuapejat, Gereja Jemaat GKPM Pogari, dan Gereja Pniel KM 6

Kata Dandim 0319/Mentawai, Letkol Czi Bagus Mardyanto,S,T.M.Tr (Han) pada Pionir, pihaknya bersama Polri selalu bersinergi melakukan Pengamanan di gereja – gereja yang ada di Kabupaten Kepulauan Mentawai. Baik itu di Ibukota Kabupaten, meskipun didaerah tingkat kecamatan, ungkapnya.

Dikatakan Letkol Czi Bagus Mardyanto,S,T.M.Tr (Han) untuk wilayah kecamatan kita  menempatkan pengamanan per Koramil yaitu Danramil dan Babinsa yang bergabung bersama anggota Polsek/Polres dan dibantu beberapa Ormas dalam Kegiatan pengamanan itu, katanya.

Sementara itu untuk mengantisipasi hal- hal yang tidak diinginkan, Dandim 0319 Mentawai bersama Polri melakukan pengawasan ke semua gereja yang berada di Tuapejat dengan cara meningkatkan Patroli gabungan antara TNI dan Polri, begitu juga yang ada di kecamatan, ungkapnya

"Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang menjalani ibadah Paskah. Disamping itu mewujudkan sinergeritas TNI-Polri," katanya.

Lanjut Letkol Czi Bagus Mardyanto mengatakan, pada massa pandemi saat ini personel Kodim 0319/Mentawai dan Polres Kabupaten Kepulauan mentawai selalu bersinergi melakukan pengamanan tempat ibadah.

Patroli gabungan itu kata Letkol Czi Bagus Mardyanto guna menjaga keamanan wilayah dan juga memberikan imbauan protokol kesehatan dalam rangka mendukung PPKM mikro.

“Kita bersyukur di wilayah Kab Kepulauan Mentawai aman kondusif, tentunya berkat kerja keras kita semua baik dari unsur TNI-Polri dan dari masyarakat yang telah bekerja sama dengan kita," ujar Letkol Czi Bagus Mardyanto. (Humas Kodim 0319)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments