Vaksinasi Massal di GOR Bermawi Terasa Istimewa

iklan adsense

Vaksinasi Massal di GOR Bermawi Terasa Istimewa

Bukittinggi, Pionir—Kegiatan vaksinasi massal dipusatkan di GOR Bermawi, Bukittinggi pada 25 September 2021 itu terasa istimewa. Sebab helat yang merupakan kerjasama berbagai instansi terkait yang diselenggarakan oleh Polres Bukittinggi bersama Dinas Kesehatan Bukittinggi, RSUD Kota Bukittinggi dan Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Sumbar itu diikuti oleh lebih dari 1.600 peserta vaksinasi.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Gubernur Sumbar H Mahyeldi Ansyarullah, Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra dan Walikota Bukittinggi Erman Safar.

Juga terlihat mendampingi Kapolda Sumbar beberapa pejabat utama Polda Sumbar, Kapolres Bukittinggi, AKBP Dody Prawiranegara, SH., S.I.K., MH, Dandim 0304/Agam Letkol Arh. Yosip Brozti Dadi, SE, M.Tr dan lainnya.

Pada kesempatan itu, Kapolda Sumbar bersama beberapa Pejabat Utama Polda Sumbar dan Forkopimda Bukittinggi, melihat langsung proses vaksinasi Covid-19 tersebut. 

Pantauan di lapangan, terlihat ribuan orang yang mengikuti vaksin Covid-19 di GOR Bermawi tersebut. Umumnya yang ikut vaksin adalah dari kalangan tingkat pelajar, dan masyarakat yang ber KTP atau kartu keluarga (KK) Kota Bukittinggi.

Untuk vaksinasi massal di GOR Bermawi ini melibatkan vaksinator dari Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Sumbar, tenaga kesehatan dari RSUD Kota Bukittinggi dan semua Puskesmas yang ada Kota Bukittinggi, serta tenaga kesehatan dari Poliklinik Polres Bukittinggi dan Dinas Kesehatan.

Kegiatan vaksinasi massal kali ini diramaikan oleh komunitas motor gede (moge), karena Irjen Pol Teddy Minahasa Putra merupakan Ketum HDCI Pusat.

Karena itulah kata Novan Pratama Putra, Ketua HDCI Sumbar, hajat yang merupakan kerjasama berbagai instansi terkait ini ikut diramaikan oleh komunitas moge. "Ya, kami ikut support penuh Baksos HDCI ini," katanya.

Dikatakannya, bagi HDCI, kegiatan sosial memang telah menjadi agenda kegiatan klub tersebut. “Dengan aktifitas seperti inilah anggota HDCI semakin dekat dengan masyarakat. Kita tunggu aksi selanjutnya,” kata Novan Pratama Putra.

Sementara itu, Kapolres Bukittinggi, AKBP Dody Prawiranegara mengatakan, selain melakukan vaksinasi massal saat itu juga dilakukan pembagian beras gratis khusus bagi masyarakat yang memiliki KTP Bukittinggi.

“Vaksinasi ini dilaksanakan guna mempercepat herd immunity (kekebalan kelompok) masyarakat, sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19,” kata Dody

Mendapat apresiasi Kapolda Sumbar

Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra mengapresiasi dan cukup bangga dengan capaian vaksinasi di Kota Bukittinggi. Hal ini kata dia menambahakan, berkat peran serta masyarakat dan Forkopimda Kota Bukittinggi.

Teddy Minahasa mengatakan, vaksinasi saat ini merupakan kebutuhan. Untuk itu ia mengimbau dan mengetuk pintu hati para komunitas, satgas, dan relawan yang ada di Kota Bukittinggi, agar dapat bersinergi melaksanakan vaksinasi secara massal.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada HDCI Sumbar yang bekerjasama dengan Polres Bukittinggi, Kodim 0304/ Agam, dan RSUD Kota Bukittinggi, dalam melaksanakan vaksin massal hari ini. Bahkan apresiasi buat HDCI yang memberikan bantuan sosial paket berupa sembako kepada para pelajar dan masyarakat yang mengikuti vaksin hari ini,” kata Teddy Minahasa.

Kapolda Sumbar memberikan kejutan

Dalam vaksinasi massal yang diikuti ratusan pelajar di Bukittinggi tersebut, Polres Bukittinggi menyediakan 6 bus pariwisata untuk menjemput dan mengantarkan kembali siswa ke sekolah usai di vaksin.

Usai divaksin, siswa yang telah divaksin juga diberikan paket sembako sebagai bentuk hadiah karena telah ikut berpartisipasi dalam meningkatkan kesadaran dalam hal vaksinasi dan herd immunity.

Pada kesempatan tersebut Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa memberikan kejutan kepada dua orang pelajar yang mengikuti kegiatan vaksinasi massal, kejutan di berikan Teddy Minahasa dikarenakan kedua pelajar tersebut sedang berulang tahun pada hari pelaksanaan vaksinasi massal yaitu 25 September 2021.

Kedua pelajar menerima langsung kejutan berupa tali asih dan paket sembako, dan tak kalah penting Irjen Teddy Minahasa menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun di hadapan kedua pelajar tersebut dan mendoakan keduanya agar sehat sukses dan sehat selalu, tampak raut wajah senang dan haru dari kedua pelajar karena menerima kejutan di hari ulang tahunnya. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments