Polsek Sikakap Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi di Puskesmas Saumanganya

iklan adsense

Polsek Sikakap Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi di Puskesmas Saumanganya 

MENTAWAI, PIONIR---Pelaksanaan vaksinasi untuk mendukung target satu juta vaksin se Indonesia perhari turut dilakukan jajaran Polres Kepulauan Mentawai dengan mendirikan gerai vaksin presisi.

Polsek Sikakap jajaran Polres Mentawai, Polda Sumbar bekerjasama dengan puskesmas membuka gerai vaksin di lingkungan Puskesmas Saumanganya, bertempat di Desa Saumanganya, pada Jumat,1 Oktober 2021,  sekira Pukul 09.00 Wib. 

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek memberikan himbauan kepada Peserta Vaksinasi agar Tetap Patuh Disiplin Protokol Kesehatan meskipun sudah divaksin yaitu dengan menerapkan 5M yaitu memakai Masker, mencuci tangan menggunakan sabun, Menjaga Jarak, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi Mobilitas.

Sebelum divaksin, para penerima vaksin melaksanakan beberapa proses diantaranya, terlebih dahulu melaksanakan pendaftaran, dilanjutkan dengan pemeriksaan screening, kemudian dilakukan penyuntikan vaksin.

Penyuntikan Vaksin Covid19 dilaksanakan Oleh Petugas Kesehatan Puskesmas Saumanganya pada 120 orang masyarakat yang terdiri dari : 61 (enam puluh satu) orang laki-laki dan 59 (lima puluh sembilan) orang perempuan

Kapolsek menambahkan, “Pengamanan kegiatan pemberian Vaksin Covid-19 ini, untuk memberikan rasa aman dan nyaman sekaligus monitoring kegiatan tersebut," ujarnya. 

Selama kegiatan Vaksinadi di Puskesmas Saumanganya berlangsung dengan aman dan terkendali. Kegiatan tersebut berakhir pada pukul 

14.99 Wib dan tetap mematuhi protokoler kesehatan dan menghimbau para Jamah Jumat agar patuhi Protokoler Kesehatan.  (Wik)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments