Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Limau Ajak Warga Datangi Gerai Vaksin Korong Padang Karambie

iklan adsense

Bhabinkamtibmas  Polsek Sungai Limau Ajak Warga Datangi Gerai Vaksin Korong Padang Karambie

Pariaman Kota, Pionir--- Dukungan terhadap percepatan vaksinasi guna mewujudkan herd immunity (kekebalan komunal) masyarakat terus ditingkatkan di wilayah hukum Polsek Sungai Limau Polres Pariaman.

Di Nagari Kuranji Hilir dukungan terhadap terhadap percepatan vaksinasi tersebut salah satunya dilakukan dengan mendirikan gerai-gerai vaksin guna memudahkan warga untuk mendapatkan vaksin. Seperti hari ini gerai vaksin didirikan di Korong Padang Karambie, Selasa (28/12/2021).

Selain itu, ajakan untuk ikut vaksin juga tak bosan-bosannya disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Nagari Kuranji Hilir Briptu Mulyadi. Dalam berbagai kesempatan, Bhabinkamtibmas terus memotivasi warga agar ikut vaksin sebanyak-banyaknya. 

"Dengan banyaknya jumlah warga  ikut vaksin, maka hal itu akan semakin dapat mewujudkan herd immunity masyarakat. Untuk itu setiap waktu kita terus memaksimalkan capaian vaksinasi di wilayah hukum Polsek Sungai Limau," ungkap Briptu Mulyadi kepada setiap warga yang ia datangi dari rumah ke rumah agar mengikuti vaksinasi. 

Bahkan dalam pengamanan kegiatan vaksinasi yang digelar di Korong Padang Karambie Nagari Kuranji Hilir sejak pukul 09.00 WIB, himbauan vaksinasi terus disampaikan Bhabinkamtibmas. 

"Di tengah pandemi yang masih belum berakhir ini, maka program vaksinasi merupakan salah satu upaya pemerintah untuk memutus dan mencegah penyebaran dan penularan Virus COVID-19 di seluruh wilayah Indonesia, termasuk wilayah hukum Polsek Sungai Limau. Untuk mari kita datangi vaksinasi Korong Padang Karambie penuh antusias," tukasnya. 

Kepada warga yang belum divaksin, Briptu Mulyadi mengingatkan bahwa dengan mengikuti vaksinasi hal itu tidak saja melindungi diri sendiri, tetapi juga melindungi keluarga dan tetangga. Karena vaksin bertujuan menguatkan imun tubuh sehingga masyarakat terhindar dari penularan Virus COVID-19. 

"Tentu setiap kita sangat menyayangi keluarga, dan karenanya berikan mereka perlindungan dengan mengikuti program vaksinasi yang disediakan pada tempat-tempat atau gerai vaksin yang ditentukan nantinya di Nagari Kuranji Hilir," ujarnya sembari terus mengingatkan warga mematuhi protokol kesehatan (prokes). 

Sementara, Kapolsek Sungai Limau Iptu Umar Yani yang juga hadir melakukan monitoring gerai vaksin turut menghimbau warga yang belum vaksin, maupun Vaksin tahap satu agar segera mendatangi gerai vaksin yang disediakan di Korong Padang Karambie Nagari Kuranji Hilir. 

"Mari kita putus mata rantai penyebaran COVID-19," ujarnya. (Uk1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments