Kejar Target, Satreskrim Polres Padang Pariaman Terus Gebyarkan Vaksinasi Goes to Korong

iklan adsense

Kejar Target, Satreskrim Polres Padang Pariaman Terus Gebyarkan Vaksinasi Goes to Korong

PADANG PARIAMAN, PIONIR----Polres Padang Pariaman melalui Satuan Reskrim (Satreskrim) terus mengejar target vaksinasi nasional hingga 70 persen dengan meluncurkan program GERAI SUMDARSIN GOES TO KORONG, Selasa, 30 November 2021, dimulai sekira pukul 09.00 WIB S.d 16.00 WiB bertempat di PBM Riri Korong Duku Nagari Kasang, Kecamatan Batang Anai, Kabupaten Padang Pariaman.

Adapun Petugas yang melaksanakan yaitu personil Satreskrim didampingi Bhabinkamtibmas Polsek Batang Anai dan Nakes Klinik Polres Padang Pariaman dan Nakes Unand dengan jumlah masyarakat yang di Vaksin sebanyak 300 orang yaitu Vaksin pertama sebanyak 206 orang dan Vaksin kedua  94 orang, merk Vaksin yang digunakan adalah Vaksin Sinovac dan Pfizer.

"Rata-rata setiap hari ada 150-200 orang yang divaksinasi," kata Kasatreskrim Polres Padang Pariaman, AKP Ardiansyah Rolindo Saputra,Sik.MH. 

Di berbagai gerai yang disiapkan Satreskrim Polres Padang Pariaman bekerjasama dengan Puskesmas di lokasi kegiatan, mereka menyiapkan beragam jenis vaksin, seperti Sinovac, Moderna, dan Pfizer.

"Warga dipersilahkan memilih sendiri jenis vaksinasi yang mereka inginkan, kecuali yang dosis kedua, kalau pertama Sinovac, tentu yang keduanya juga Sinovac," sebutnya. 

Jajaran Satreskrim Polres Padang Pariaman ditegaskannya komit mendukung program pemerintah untuk percepatan "herd immunity" atau kekebalan berkelompok lewat peningkatan capaian vaksinasi. (wik)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments