Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam Bahas Kamtibmas dan PMK Melalui Giat DDS/THTS

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam Bahas Kamtibmas dan PMK Melalui Giat DDS/THTS 

Pariaman Kota, Pionir - Bripka Nur Afdal Bhabinkamtibmas Nagari Sikucur Induk Polsek Kampung Dalam, Polres Pariaman, mengadakan dialog dengan masyarakat Korong Durian Kadok dalam giat Door to Door System-Tiada Hari Tanpa Silaturagmi (DDS-THTS) membahas penyakit mulut dan kuku (PMK) dan penyebarannya pada hewan ternak sapi dan kerbau, Sabtu (11/6/22) pukul 09.45 WIB.

Dikatakan Bripka Nur Afdal, "Penularan virus penyakit kuku dan mulut (PMK) pada hewan ternak sapi dan kerbau harus segera diantisipasi, mengingat saat ini penyebarannya sudah kian meluas".

Ditambahkannya kepada masyarakat atau peternak bila ada hewanyan ternaknya yang terindikasi terkena penyakit PMK diharap segera melaporkannya kepada pihak Dinas Peternakan, sebagai langkah antisipasi dan pencegahan penularannya.

Pada kesempatan tersebut Bripka Nur Afdal juga menyampaikan pesan kamtibmas, seperti, aksi pencurian di malam hari Karena keamanan itu tanggungjawab bersama, bukan hanya tugas Polri. Dan bila ada kejadian yang teridikasi akan menganggu kantibmas segera melaporkannya kepada Bhabinkamtibmas atau Polsek Kampung Dalam.

"Menjalin keakraban dan kedekatan dengan warga masyarakat memang sangat diperlukan antara aparat Kepolisian khususnya anggota Bhabinkamtibmas dengan warga binaannya, untuk menjaga sirnirgi", ungkap Bripka Nur Afdal mengakhiri.(ha)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments