Melalui Giat DDS-THTS, Bhabinkamtibmas Polsek IV Koto Aur Malintang Carikan Solusi Permasalahan Sempadan Tanah

iklan adsense

Melalui Giat DDS-THTS, Bhabinkamtibmas Polsek IV  Koto Aur Malintang Carikan Solusi Permasalahan Sempadan Tanah 

Pariaman Kota, Pionir – Anggota Bhabinkamtibmas, diharuskan lebih dekat dengan masyarakat. Karena Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak Polri dalam menyampaikan program-program kepolisian terkini, sehingga masyarakat dapat segera mengetahui program dan tujuan dari Kepolisian kedepan.

Hal tersebut di perlihatkan oleh Roni Saputra Bhabinkamtibmas Nagari III Koto Aur Malintang, Polsek IV Koto Amal, Polres Pariaman, saat mengadakan giat Door to Door System dan Tiada Hari Tanpa Silaturahmi (DDS/THTS) dengan warga Korong Kampung Pinang, Kamis (9/6/22) pukul 20.30 WIB. 

Dalam giat tersebut Anggota Bhabinkamtibmas bersama warga membahas masalah sempadan tanah persawahan. Saat itu Bhabin juga memberikan arahan dan masukan supaya permasalahan sepadan tanah ini docoba diselesaikan secara kekeluargaan, sehingga hubungan silaturahmi selalu terjaga.

“Diharapakan kepada “Mamak Pusako” dalam permasalahan ini, dapat menindak lanjuti agar permasalahannya tidak menjadi besar”, imbau Roni Saputra mengakhiri.(ha)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments