Kapolres Dharmasraya Perintahkan Sasar Masyarakat yang Benar-benar Membutuhkan

iklan adsense

Kapolres Dharmasraya Perintahkan Sasar Masyarakat yang Benar-benar Membutuhkan


Sitiung I Koto Agung, Pionir—Pasca kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang diumumkan pemerintah pada Sabtu 3 September lalu, Kapolres Dharmasraya AKBP Nurhadiansyah, SIK memerintahkan Kapolsek jajaran agar segera menyambangi masyarakat miskin yang benar-benar terdampak atas kenaikan barga BBM tersebut, agar segera diberikan bantuan sembako.

Perintah Kapolres tersebut ditindaklanjuti Kapolsek Sitiung 1 Koto Agung, Polres Dharmasraya, Polda Sumatera Barat (Sumbar) AKP Agus Salem SH, MH. Pada Jumat pagi 9 September 2022, bertempat di Nagari Sungai Duo, Kecamatan Sitiung Kapolsek Sitiung bersama personel melakukan penyerahan bantuan berupa sembako dari Polres Dharmasraya kepada masyarakat miskin.

Dalam penyaluran sembako yang berisikan 2 kg beras, ‎1 papan telur ayam, 2 buah susu kental manis, mie instan sebanyak 1/2 dus serta 1 kg minyak goreng tersebut AKP Agus Salem didampingi Kanit Intelkam Ipda Sugiyarto, Kanit Binmas Aiptu J.Manurung, Bhabinkamtibmas Nagari Sungai Duo Bripka Al-Fajri, Bhabinkamtibmas Nagari Siguntur Aiptu Dhafriwarman .

Kata AKP Agus Salem, bantuan yang diserahkan pada hari itu diserahkan kepada masyarakat yang betul-betul membutuhkannya.

Dikatakan, saat itu bantuan diterima oleh Jesrimen (30 tahun), seorang buruh tani, warga Jorong Sungai Salak,  Nagari Sungai Duo, Kecamatan Sitiung, Kabupaten Dharmasraya.

Kemudian kepada Ermadanis (32 tahun), seorang ibu rumah tangga, warga Jorong Sungai Salak, Nagari Sungai Duo, Kecamatan Sungai Rumbai.

Lalu, Delmi Asni (38 tahun), seorang buruh tani, warga Jorong Sungai Salak, Nagari Sungai Duo, Kecamatan Sungai Rumbai.

Serta, Ramani (56 tahun) yang juga berprofesi sebagai buruh tani, warga Jorong Margo Mulyo, Nagari Sungai Duo, Kecamatan Sitiung. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments