Kapolsek Sungai Rumbai, Sosialisasikan Dampak Kenaikan Harga BBM

iklan adsense

Kapolsek Sungai Rumbai, Sosialisasikan Dampak Kenaikan Harga BBM

Sungai Rumbai, Pionir--Menyikapi kebijakan pemerintah menghapus subsidi BBM pada 3 September 2022 yang lalu, Kepolisian Sektor Sungai Rumbai Polres Dharmasraya terus melakukan sosialisasi kepada mayarakat. Pasalnya kenaikan harga BBM tersebut dipastikan akan menimbulkan kenaikan harga di berbagai sektor. Imbasnya akan memicu terjadinya kericuhan di tengah masyarakat/gejolak sosial.

Untuk mengantisipasi hal itu agar tidak terjadi di wilayah hukumnya, Kapolsek Sungai Rumbai AKP Suyanto. SH terus mengintruksikan kepada personilnya untuk memberikan sosialisasi dan beri pemahaman kepada warga masyarakat.

Seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Nagari Sinamar Brigadir Robbi Frans Visco di Jorong Sinamar Kecamatan Asam Jujuhan Kabupaten Dharmasraya, Rabu 28 September 2022 kemaren.

Kata AKP Suyanto. SH dampak dari naiknya harga BBM tersebut pasti akan sangat dirasakan  oleh masyarakat badarai, baik dari sisi sosial maupun ekonomi, bahkan berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas  "Jika tidak diantisipasi sejak dini,  jangan sampai terjadi panic buying yang menjadikan situasi tidak kondusif," ujarnya.

Menurutnya, ada beberapa alasan pemerintah menaikkan harga BBM tersebut, diantaranya selama ini yang menikmati subsidi BBM justeru masyarakat kalangan menengah ke atas, sementara anggaran untuk mensubsidi BBM tersebut sudah sangat membebani APBN. Oleh karena itu, anggaran yang selama ini untuk subsidi akan dialihkan ke bantuan sosial bagi masyarakat yang lebih membutuhkan, jelasnya

"Kita akan terus memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa kebijakan dan keputusan yang diambil pemerintah pusat terkait kenaikan harga BBM ini sudah melalui kajian. Pemerintah pun sudah menyiapkan kompensasi berupa bantuan sosial yang mana akan disalurkan kepada masyarkat yang lebih berhak  menerima," ujarnya. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments