Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Punjung Ajak Tokoh Masyarakat dan Pemuda Jaga Kondusifitas Kamtibmas

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Punjung Ajak Tokoh Masyarakat dan Pemuda Jaga Kondusifitas Kamtibmas

Pulau Punjung, Pionir-- Pemuda tidak saja sebagai generasi penerus pembangunan bangsa. Tetapi, sangat berperan dan bertanggungjawab untuk ikut memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). 

Ungkapan itu di sampaikan Bhabinkantibmas Nagari Silago, Polsek Pulau Punjung, Polres Dharmasraya Aiptu Iswandi saat melaksanakan kegiatan THTS (Tiada Hari Tanpa Silaturrahmi) dengan tokoh masyarakat dan pemuda Nagari Silago di pasar Silago, Selasa 04 Juli 2023.

Kata Iswandi, peranan tokoh masyarakat dan pemuda sangat besar di lingkungannya, tanpa peranan mereka kondusifitas kamtibmas akan sulit untuk terwujud.

Oleh karena itu selaku Bhabinkamtibmas Aiptu Iswandi selalu melakukan koordinasi dengan tokoh masyarakat dan pemuda membahas kamtibmas, guna menciptakan lingkungan yang kondusif.

"Ya, kita selalu melakukan koordinasi dengan tokoh masyarakat, membahas kondusifitas kamtibmas," katanya

Dikatakanya, upaya menjaga keamanan lingkungan sangatlah penting. Seluruh lapisan masyarakat harus tetap berpartisipasi mendukung terciptanya keamanan lingkungan tersebut. Peranan masyarakat itu sudah di atur dalam UUD 1945 pasal 30 amandemen ke-4, selain Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (POLRI), masyarakat juga berperan dalam mewujudkan keamanan tersebut

"Selain TNI/Polri, masyarakat juga di nyatakan sebagai kekuatan pendukung dalam menjaga stabilitas keamanan lingkungan," ucapnya.

Lanjut Iswandi mengatakan, sinergitas Kepolisan dengan tokoh masyarakat dan pemuda harus terus dibangun untuk mewujudkan kondusifitas kamtibmas. Kita berharap melalui kegiatan ini dapat menjaga kamtibmas yang kondusif serta terwujudnya kerukunan ditengah masyarakat

"Kita ajak pemuda serta tokoh masyarakat secara bersama sama menjaga kondusifitas kamtibmas, serta mengimbau kepada warga agar tidak melakukan kegiatan ataupun aktivitas yang negatif seperti mengkonsumsi minuman keras, judi, narkoba, dan lain sebagainya. Hal itu merupakan penyakit masyarakat yang bisa menimbulkan gangguan kamtibmas," ujarnya

Kita yakin, tokoh masyarakat dan pemuda adalah sebagai kekuatan yang utama di lingkungan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan, tukasnya (Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments