BLT-DD TAHAP II DAN III CAIR, BHABINKAMTIBMAS NAGARI GUGUAK MALALO LAKUKAN PENDAMPING

iklan adsense
BLT-DD Tahap II dan III Cair, Bhabinkamtibmas Nagari Guguak Malalo Lakukan Pendamping

PADANG PANJANG, Pionir-- Kapolsek Batipuh Selatan Iptu Jhon Hendri, SH melalui Bhabinlamtibmas Nagari Guguak Malalo memantau langsung pelaksanaan penyaluran BLT-DD, Senin (20/7). 

Kegiatan tersebut di laksanakan pada pukul 13.00 Wib, bertempat di Puskesmas lama Jorong Duo Koto Nagari Guguak Malalo Kecamatan Batipuh Selatan. Penyerahan bantuan langsung tunai dana desa (BLT–DD) tahap II dan III ini merupakan kepedulian dari pemerintah pusat kepada masyarakat yang terdampak Covid–19, yaitu sebanyak 183 KK dengan jumlah yang diterima Rp 1.200.000; (satu juta dua ratus ribu rupiah)/ KK. 

Bhabinkamtibmas Nagari Guguak Malalo yang melaksanakan pendampingan menyampaikan bahwa anggaran dana desa untuk tahun ini, memang sudah di instruksikan Kemendes sebagian dialihkan untuk penanganan Covid-19 dan bentuknya harus bantuan langsung tunai, bantuan ini dilaksanakan tiga tahap, yang disalurkan pada masyarakat Nagari Guguak Malalo hari ini adalah BLT-DD tahap II dan tahap III, tutur Bhabinkabtibmas Polisi Sektor Batipuh Selatan. 

Bhabinkamtibmas juga menambahkan selama pendampingan penyaluran BLT-DD tahap II dan tahap III di Nagari Giguak Malalo masyarakat di himbau agar beradaptasi dengan kebiasaan Baru serta mematuhi protokler kesehatan. Acara berlangsung dalam situasi aman dan terkendali.(*)
iklan adsense

Post a Comment

0 Comments