POLSEK SIPORA LAKUKAN MONEV PELAKSANAAN KEGIATAN ADD

iklan adsense
POLSEK SIPORA LAKUKAN MONEV PELAKSANAAN KEGIATAN ADD

MENTAWAI, Pionir—Pemerintah Kecamatan Sipora Selatan, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat (Sumbar) melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) terhadap pelaksanaan kegiatan Alokasi Dana Desa (ADD), pada Selasa 25 Agustus 2020. 

Dalam kegiatan yang berlangsung di Desa Saureinu jam 10.00 WIB juga dihadiri Bhabinkamtibmas Polsek Sipora untuk Desa Saureinu Bripda Trieljanus Bulele. Kata Kapolsek Sipora Iptu Donny Putra, SH, MH pada Pionir, Rabu pagi 26 Agustus 2020 penting diikuti pihaknya, karena monitoring dan evaluasi tersebut dimaksudkan untuk menjunjung transparansi, pengelolaan penggunaan anggaran desa di Kecamatan Sipora Selatan, serta upaya untuk mencegah adanya kekeliruan atau hambatan komunikasi. 

“Memang ini sudah bagian dari tugas kami sebagai pemerintah di tingkat kecamatan, untuk memastikan pembangunan di tingkat desa sejalan sesuai aturan, tidak menyalahi ketentuan,” ungkap Donny Putra. 

Dikatakan, monitoring dan evaluasi ini membahas tentang dana ADD tahap I dan tahap II lalu kemudian melakukan pengecekan bersama Camat Sipora Selatan langsung ke lapangan untuk melihat dan memonitor pekerjaan yang dianggarkan pada dana ADD tahap I dan tahap II, apakah terlaksana dengan baik atau tidak. 
Donny menyebutkan, agenda monitoring dan evaluasi di wilayah kecamatan Sipora Selatan sudah berlangsung di beberapa desa dan akan terus berlangsung, demi memastikan setiap rencana-rencana pembangunan yang dikerjakan sesuai dengan aturan, juga hukum yang berlaku. 

“Intinya kami ingin setiap kepala desa terhindar dari penyalahgunaan wewenang, sekaligus juga menjalankan fungsi kontrol, sejauh mana setiap pemerintah desa merealisasikan pembangunan baik fisik, maupun non fisik, serta pemahaman pada aparatur desa setempat dalam pemanfaatan DD, juga ADD,” kata Donny menegaskan. 

Donny Saputra mengatakan, saat dilakukan pengecekan di lapangan untuk pekerjaan fisik ataupun jalan pada periode tahap I telah terlaksana dengan baik dan untuk kegiatan tahap II masih dalam pengerjaan. (Firman Sikumbang)
iklan adsense

Post a Comment

0 Comments