POLSEK BATIPUH SELATAN POLRES PADANG PANJANG LAKUKAN OPERASI YUSTISI DAN PERDA AKB PADANG 

iklan adsense

POLSEK BATIPUH SELATAN POLRES PADANG PANJANG LAKUKAN OPERASI YUSTISI DAN PERDA AKB 

PADANG PANJANG, Pionir--Polsek Batipuh Selatan, Polres Padang Panjang Sumatera Barat (Sumbar) melakukan Operasi Yustisi di Wilayah hukumnya dalam rangka Penerapan Protokol Kesehatan Aman Covid-19 dan Sosialisasi Ranperda gubernur No : 14/SB/2020.Kamis 01 Oktober 2020. 

Dalam giat operasi Yustisi tersebut Polsek Batipuh Selatan dibawah Komando Iptu Jhon Hendri.SH mensasar masyarakat penguna jalan yang memakai kendaran roda dan roda empat. 

Hasil dari operasi Yustisi itu pesonil menemukan masyarakat yang tidak memakai masker seperti pengendara R2 1 Orang, dan Pengendara R4 2 orang. "Kepada mereka kita berikan sangsi sosial, seperti membacakan teks Pancasila dan Push Up. Sangsi tersebut kita berikan sebagai efek jera kepada mereka," jelas Kapoksek Batipuh Selatan kepada Pionir Iptu Jhon Hendri. SH

Jhon Hendri mengatakan pihaknya siap mendukung pelaksanaan Peraturan Daerah Perda) Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19 di wilayah hukumnya. 

"Kami dari kepolisian akan mendukung pelaksanaan aturan tersebut serta mendukung proses penegakan hukumnya," katanya 

Dikatakan Jhon Hendri mengingat dalam Perda AKB yang telah disepakati oleh DPRD bersama Pemprov Sumbar memuat sanksi bagi pelanggar berupa kurungan serta denda, maka pihaknya harus mensosialisasikan Perda tersebut kepada masyarakat.

Untuk menekan terjadinya pelangaran Perda AKB tersebut pada kamis 01 Oktober 2020 kita melakukan Operasi Yustisi dan mensosialisasikan perda AKB tersebut kepada masyarakat. Saat itu Jhon Hendri mengimbau kepada masyarakat pengguna jalan agar selalu mematuhi protokoler kesehatan seperti pakai masker, cuci tanggan dan menghindari kerumunan, apalagi saat ini sudah ada Perda AKB dikeluarkan pemerintah provinsi yang menggatur sanksi terhadap pelangar protokoler kesehatan dalam masa pandemi Covid 19.

Lanjut Jhon Hendri mengatakan, pada kesempatan itu ia bersama empat orang personilnya juga melaksanakan penyuluhan jelang Pilkada serentak. yaitu untuk ikut mewujudkan kondusifitas diwilayah dan mensukseskan pilkada serentak tahun 2020 agar berjalan aman damai dan sejuk, katanya. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments