POLSEK VII KOTO SUNGAI SARIK BAGIKAN BANSOS PADA ENAM KK 

iklan adsense

POLSEK VII KOTO SUNGAI SARIK BAGIKAN BANSOS PADA ENAM KK 

PADANG PARIAMAN, Pionir--Kegiatan pembagian bantuan sosial (Bansos) berupa beras dari Polri kepada masyarakat terdampak Covid 19 maupun terdampak bencana alam terus berlangsung di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar).

Seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Nagari Koto Dalam Barat, Bripka Ilfri Apsegi, yang memberikan bantuan beras kepada warga kurang mampu sebanyak enam kepala keluarga (KK yang kena dampak Covid 19, pada Selasa pagi, 15 Desember 2020, di Nagari Koto Dalam Barat. 

Kata Kapolsek VII Koto Sungai Sarik Iptu Dony Rinaldi SH pada Pionir, pelaksanaan kegiatan tersebut bertujuan untuk membantu warga yang sedang mengalami kesulitan dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari, karena imbas dari wabah Covid -19, dengan harapan bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid -19. 

Dikatakannya, Bansos Polri yang dibagikan itu adalah untuk enam kepala keluarga. Masing-masing kepala keluarga mendapat 10 kg beras. 

Hari itu kata Iptu Dony Rinaldi, tercatat ada enam kepala keluarga yang menerima bansos di Korong Buluh Apo, mereka adalah Sarinam (70 tahun), Baharudin (45 tahun), Anisah (50 tahun), Bujang (50 tahun), Yet Teti (51 tahun) serta Deliana (42 tahun) 

“Beras itu secara bergiliran dibagikan oleh Bhabinkamtibmas Nagari Koto Dalam Barat, Bripka Ilfri Apsegi dengan didampingi oleh Wali Nagari setempat,” Iptu Dony Rinaldi. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments