BHABINKAMTIBMAS POLSEK SUNGAI GERINGGING HIMBAU WARGA WASPADA CURANMOR

iklan adsense

BHABINKAMTIBMAS POLSEK SUNGAI GERINGGING HIMBAU WARGA WASPADA  CURANMOR

PARIAMAN KOTA, PIONIR--- Mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah binaannya, Bhabinkamtibmas Nagari Kuranji Hulu, Polsek Sungai Geringging, Polres Pariaman Kota Aiptu Abdi melakukan giat sambang warga dan patroli kewilayahan, Sabtu 7 Januari 2021

Dalam giat sambang tersebut Aiptu Abdi  menyampaikan himbauan kamtibmas kepada warga binaanya di Kanagarian Kuranji Hulu, Kecamatan Sungai Geringging, Kabupaten Padang Pariaman

Selain menyampaikan himbauan kamtibmas terkait curanmor (pencurian kendaraan bermotor), Aiptu Abdi  juga mengajak warga untuk selalu menjaga kerukunan dan tali silaturrahmi serta selalu menciptakan kondusifitas kamtibmas yang aman dan nyaman.

“Selalu hati hati dalam memarkirkan sepeda motor, tambahkan juga kunci pengaman ganda jangan sampai kita menjadi korban pencurian kendaraan bermotor” katanya

Dikatakanya, saat ini kasus pencurian motor atau curanmor di berbagai daerah sungguh semakin mengkhawatirkan, tidak terkecuali di wilayah hukum Polsek Sungai Geringging,  pelaku tak segan-segan menggondol motor korban tanpa mengenal tempat dan waktu , jika ada kesempatan, kendaraan bisa saja raib dalam sekejap, katanya.

Lanjut Aiptu Abdi mengatakan, "parahnya lagi, pelaku curanmor yang biasanya berkomplot kerap membawa senjata tajam (Sajam) untuk memuluskan aksinya

Oleh karena itu, kita harus lebih meningkatkan kewaspadaan agar tidak menjadi korban pelaku kejahatan tersebut," ungkapnya (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments