JAGA KEAMANAN SATSAMAPTA UNIT TURJAWALI TINGKATKAN PATROLI

iklan adsense

JAGA KEAMANAN SATSAMAPTA UNIT TURJAWALI TINGKATKAN PATROLI


PADANG PANJANG, Pionir—Seperti diketahui ini sering kali terdengar terjadinya tindakan kriminalitas yang menyebabkan banyak orang merasa takut hidupnya dan tidak nyaman. Setiap hari selalu terdengar ada kejahatan dimana-mana, baik berbentuk premanisme, judi, narkoba, kriminal jalanan. 

Untuk mencegah hal itu Kasat Samapta Polres Padang Panjang, Polda Sumatera Barat (Sumbar) AKP Winedri S.Pd, MH berupaya menghadirkan polisi di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dalam mengantisipasi gangguan Kamtibmas serta keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalulintas (Kamseltibcar Lantas), serta memberikan kemudahan akses pelaporan masyarakat.

Tak mengerankan, untuk memberi rasa aman dan nyaman pada masyarakat Satsamapta unit Turjawali hampir setiap hari melaksanakan Patroli Harkamtibmas yang dipimpin oleh Kasat Sabhara didampingi oleh KBO Sat Sabhara Polres Padang Panjang.

Patroli itu kata AKP Winedri dilakukan menggunakan kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat.

“Bahkan kita dari Polres Padang Panjang juga melakukan patroli jalan kaki. Seperti yang dilakukanhari pada Rabu 17 Februari  2021 jam 09.30 WIB, dengan sasaran Jalan Dr. Hamka, Nagari Jago, Nagari Tambangan, Nagari Batipuh Baruah, Nagari Bungo Tanjuang, Nagari Batu Taba, Nagari Sumpur, Nagari Guguak Malalo, Nagari Gunung Rajo,” ujar Winedri.

Dikatakannya, selain melakukan patroli, personel Polres Padang Panjang juga berdialog dengan masyarakat untuk selalu menjaga Kamtibmas bersama dan juga mengimbau agar terus mematuhi protokol kesehatan. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments