TERAPKAN PROTOKOL KESEHATAN SAAT PERAKAMAN E- KTP

iklan adsense

TERAPKAN PROTOKOL KESEHATAN SAAT PERAKAMAN E- KTP

PARIAMAN KOTA, Pionir--- Upaya memutus penyebaran Virus Corona atau Covid-19 Bhabinkamtibmas Nagari Sungai Sirah Kuranji Hulu, Polsek Sungai Geringging, Polres Pariaman Kota, Brigadir Faisal Amri Tanjung monitoring kegiatan perekaman KTP yang diadakan Dinas Dukcapil di kantor Wali Nagari Sungai Sirah Kuranji Hulu, Kecamatan Sungai Geringging, Kabupaten Padang pariaman, Jumat 8 April 2021.

Pada kegiatan tersebut Brigadir Faisal Amri Tanjung mengimbau pada warga masyarakat yang hadir  dikantor Wali nagari itu agar disiplin menjalankan protokol kesehatan, seperti  menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer serta hindari kerumunan.

Kata Brigadir Faisal Amri Tanjung Kegiatan ini sejalan dengan intruksi Kapolsek Sungai Geringging Iptu Anazrul. SH dalam rangka pemeliharaan harkamtibmas, dan penguatan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) dengan meningkatkan kepekaan faktual terhadap situasi global, regional, dan lokal dalam upaya pencegahan pandemi COVID-19, katanya.

Sementara itu Kapolsek Sungai Geringging Iptu Anazrul mengatakan, kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan monitoring bisa memberikan imbauan dan sosialisasi, edukasi tentang disiplin Protokol kesehatan. 

"Sosialisasi protokol kesehatan akan terus dilakukan secara berkelanjutan sampai pandemi Covid-19 berakhir, demi keselamatan dan kesehatan bersama," katanya.(Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments