BHABINKAMTIBMAS POLSEK KAMPUNG DALAM SAMBANGI TOKOH MASYARAKAT SAMPAIKAN PESAN-PESAN KAMTIBMAS

iklan adsense

BHABINKAMTIBMAS POLSEK KAMPUNG DALAM SAMBANGI TOKOH MASYARAKAT SAMPAIKAN PESAN-PESAN KAMTIBMAS

PARIAMAN KOTA, Pionir--- Untuk mewujudkan  kondusifitas kamtibmas didaerah binaanya, Bhabinkantibmas Nagari Gunuang Padang Alai, Polres Pariaman Kota, Polda Sumatera Barat ( Sumbar)

Bripka Aljayosi menyambangi pemuda dan tokoh masyarakat di daerah setempat dalam rangka menyampaikan pesan pesan Kamtibmas dan mengimbau agar tetap mematuhi protokol kesehatan, Rabu 9 Juni 2021.

Pada kesempatan itu Bripka Aljayosi selain menyampaikan pesan-pesan kamtibmas  ia juga mengajak warga secara bersama -sama  turut serta menjaga kondusifitas Kamtibmas dan mentaati protokol kesehatan.

"Ini merupakan salah satu upaya untuk memutus rantai penyebaran Virus Corona atau Covid 19," katanya.

Ia juga menjelaskan bahwa tanpa adanya peran serta dari seluruh warga masyarakat yang peduli terhadap lingkungan maka keamanan dan ketertiban masyarakat akan sulit untuk diwujudkan, sehingga sangat diperlukan adanya kebersamaan dan kemitraan antara aparat keamanan dan seluruh warga masyarakat, demi terjaganya kondusifitas kamtibmas, ujarnya.

Sementara itu Kapolsek Kampung Dalam AKP Kasman. S.Sos.MH mengatakan,  dengan dilaksanakan giat sambang serta dialogis bersama warga situasi kamtibmas akan selalu dapat terpantau dan tindak kriminal akan dapat ditekan, katanya.

“Saya selalu mengingatkan dan memerintahkan kepada seluruh anggota  secara rutin melaksanakan patroli harkamtibmas sekaligus mengadakan dialogis bersama warga guna untuk memberikan dan menyampaikan pesan pesan Kamtibmas agar warga turut serta menjaga lingkungan masing masing dan menjadi Polisi bagi diri sendiri dan lingkungannya,” jelasnya.(Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments