BHABINKAMTIBMAS POLSEK PASAMAN BERBAGI MASKER SAAT MELAYAT KERUMAH DUKA

iklan adsense

 

BHABINKAMTIBMAS POLSEK PASAMAN BERBAGI MASKER SAAT MELAYAT KERUMAH DUKA

PASAMAN BARAT, Pionir--- Dalam upaya mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19, Bhabinkamtibmas Nagari Aia Gadang, Polsek Pasaman, Polres Pasaman Barat, Polda Sumbar Bripka Dedi Murdani SH beserta Babinsa 02 Simpang Empat Pelda Yusnil bagikan masker gratis kepada warga binaanya di daerah Kejorongan Batang Lingkin Rimbo Canduang Kabupaten Pasaman Barat.


Pagi itu Senen 7 Juni 2021 Bripka Dedi Murdani SH beserta Babinsa 02 Simpang Empat Pelda Yusnil berkunjung kerumah duka salah seorang tokoh masyarakat di daerah Kejorongan Batang Lingkin Rimbo Canduang. Saat dirumah duka itu Bripka Dedi Murdani melihat banyak para pelayat tidak menggunakan masker, bahkan sebahagian dari mereka duduk berkelompok kelompok tanpa mengindahkan protokol kesehatan.

Melihat fakta itu, naluri seorang Bhabinkamtibmas secara sepontan hadir ketika itu. Lalu Bripka Dedi Murdani menyambangi para pelayat itu satu persatu. Dengan humanis kepada mereka diberi arahan/ pemahaman tentang protokol kesehatan, sekaligus membagikan masker kepada mereka yang tidak menggunakanya.

Selain memberian masker Bripka Dedi Murdani juga memberikan imbauan Kamtibmas mengajak warga masyarakat untuk berperan aktif dalam mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid 19.

Pada kesempatan itu Bripka Dedi Murdani juga mengimbau pada warga masyarakat/pelayat agar  tidak mengadakan kegiatan yang bersifat mengumpulkan massa, serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat, menjaga jarak, (physical distancing), mencuci tangan dengan sabun, dan wajib menggunakan masker saat beraktifitas, katanya.

"Kita akan terus mengimbau  warga masyarakat agar tetap mamatuhi protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19, ucapnya

Dikatakan Dedi Murdani, upaya ini juga mendukung kegiatan PPKM skala Mikro, sekaligus mengajak masyarakat disiplin mematuhi protokol kesehatan. Dengan demikian mata rantai penyebaran Covid-19 dapat diputus, ungkapnya (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments