Percepatan Program Vaksinasi, Polsek Kampung Dalam Sosialisasi di SMPN 1 V Koto Timur

iklan adsense

Percepatan Program Vaksinasi, Polsek Kampung Dalam Sosialisasi di SMPN 1 V Koto Timur 

Pariaman Kota, Vaksinasi pelajar di wilayah hukum Kepolisian Sektor (Polsek) Kampung Dalam Polres Pariaman terus disosialisasikan dalam rangka percepatan vaksinasi COVID-19 menuju Herd Immunity. 

Sosialisasi Vaksin terhadap pelajar kali ini menghadirkan para orangtua siswa-siswi SMP Negeri 1 V Koto Timur yang dilangsungkan di Aula SMPN setempat, Kamis (14/10/2021) pagi.

Kegiatan sosialisasi itu dihadiri Kapolsek Kampung Dalam AKP Kasman, Sos, MH diwakili Panit Intel Aipda Nofran. Turut mendampingi kapolsek, Bhabinkamtibmas Nagari Kudu Ganting Bripka Razul Yasir. 

Sosialisasi itu juga turut dihadiri oleh Camat V Koto Timur Anasman, S.Pd, MM, Kepsek SMP Negeri 1 V Koto Timur, Ketua Komite Syfanil Oyon dan Kepala Puskesmas Limau Purut yang diwakili oleh Dokter Resti.

Kapolsek di kesempatan itu menuturkan, program vaksinasi bagi pelajar ini akan terus ditingkatkan di wilayah hukum Polsek Kampung Dalam. 

"Kami bersama Puskesmas Limau Purut terus berkolaborasi dan bergerak menyukseskan program vaksinasi pelajar seperti yang sedang berlangsung sekarang, dan akan dikawal oleh personil Polsek Kampung Dalam," ungkap Aipda Nofran.

Dijelaskannya, kegiatan vaksinasi bagi pelajar ini guna memutus mata rantai penyebaran COVID-19 bersamaan dengan telah dimulainya proses belajar mengajar tatap muka di sekolah ini. 

"Mudah-mudahan apa yang berlangsung di sekolah ini juga berjalan di sekolah lainnya, dengan harapan siswa ke depannya bisa belajar dengan lebih baik lagi,” ujarnya. 

Ditambahkannya, dalam percepatan program vaksinasi di sekolah juga harus diikuti dengan penerapan protokol kesehatan (prokes) dalam keseharian agar masyarakat terhindar dari Virus COVID-19.

"Mari kita sukseskan program vaksinasi dengan tetap mematuhi Prokes guna mencegah penyebaran dan penularan COVID-19 di lingkungan sekolah," ajaknya. (Uk1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments