Bhabinkamtibmas Nagari Gasan Gadang DDS Bersama Masyarakat di Korong Tanjung

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Nagari Gasan Gadang DDS Bersama Masyarakat di Korong Tanjung

Pariaman Kota, Pionir--Kapolsek Sungai Limau Iptu Umar Yani. SH didampingi Bhabinkamtibmas Nagari Gasan Gadang Bripka Syafri Nofiardi melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) dengan masyarakat di wilayah hukumnya membahas kondusifitas kamtibmas, serta menerima segala bentuk keluhan masyarakat, Selasa (21/3/22)

Kegiatan DDS ini diadakan bersama masyarakat Korong Tanjung, Nagari Gasan Gadang membahas problem solving. Disini petugas  mencoba mendefinisikan masalah, menentukan penyebab masalah, menentukan prioritas, menyeleksi berbagai pilihan solusi dan mengimplementasikan solusi tersebut. Sesuai dengan langkah-langkah lebih rinci untuk setiap proses problem solving ini, ungkap Bripka Syafri Nofiardi.

Ditambahkan Syafri Nofiardi, kegiatan Door to Door System ini juga membahas perubahan iklim yang dapat meningkatkan terjadinya bencana alam seperti banjir, kekeringan, tanah longsor, banjir bandang, angin puting beliung dan gelombang pasang. Itu semua harus diwaspadai masyarakat karena kedatangannya tidak bisa diketahui.

Selanjutnya mengingatkan masyarakat agar selalu berhati-hati, agar jangan sampai menjadi korban penipuan dan pencurian. Untuk kejahatan ini, tidak datang dengan sendirinya, tetapi adanya kelengahan dan kesempatan dari korban", pesan Bripka Syafri Nofiardi mengakhiri.(ha)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments