Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman THTS Dengan Pengurus PKH Pariaman Timur

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman THTS Dengan Pengurus PKH Pariaman Timur 

Pariaman Kota, Pionir - Secara teratur Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman Polres Pariaman melaksanakan kegiatan Tiada Hari Tanpa Silaturahmi (THTS) dengan masyarakat di wilayah binaannya.

Kali ini Bhabinkamtibmas Bripka Defri Ade Maulana melaksanakan THTS dengan Pengurus Program Keluarga Harapan (PKH) Pariaman Timur di Desa Air Santok, Kota Pariaman, Jumat (15/7/2022).

Seperti diketahui, PKH adalah program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada keluarga miskin yang ditetapkan sebagai keluarga penerima manfaat PKH.

Sebagai sebuah program bantuan sosial bersyarat, PKH membuka akses keluarga miskin terutama ibu hamil dan anak untuk memanfaatkan berbagai fasilitas layanan kesehatan (faskes) dan fasilitas layanan pendidikan (fasdik) yang tersedia di sekitar mereka.

Oleh karena berhubungan dengan pelayanan publik, Bhabinkamtibmas Bripka Defri Ade Maulana menghimbau pengurus untuk tak abai dengan protokol kesehatan (prokes).

"Hingga saat ini Pandemi COVID-19 masih belum berakhir, dan karenanya dengan mematuhi prokes agar warga masyarakat terhindar dari penularan dan penyebaran virus COVID-19," kata Bripka Defri Ade Maulana.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menghimbau pengurus yang memiliki hewan ternak agar mewaspadai penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) di tempatnya masing-masing.

Hingga berakhirnya kegiatan THTS itu, situasi berjalan dalam keadaan aman dan terkendali. ( Uk1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments