Waspada Penyebaran PMK, Kapolsek Koto Baru Kunjungi Peternak

iklan adsense

Waspada Penyebaran PMK, Kapolsek Koto Baru Kunjungi Peternak

Koto Baru, Pionir - Menindaklanjuti perintah Kapolres Dharmasraya , Polda Sumatera Barat, AKBP Nurhadiansyah.SIK, dalam menyikapi situasi nasional saat ini mengenai penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan, Kapolsek Koto Baru Iptu Iin Cendri. SH.MM bersama personilnya rutin melakukan pemantauan dan pencegahan dengan cara mensosialisasikan penyakit PMK tersebut kepada peternak yang berada di wilayah hukumnya.

Kata Iin Cendri kegiatan sosialisasi itu dilakukan bertujuan untuk mengantisipasi masuknya Virus tersebut ke wilayah hukumnya, serta memastikan hewan ternak yang ada  dalam kondisi sehat.

“Saat itu kita meminta kepada masyarakat untuk setiap hari memantau hewan ternak milik mereka, kenali secara baik ciri-ciri hewan yang terpapar PMK karena virus ini sangat cepat penularanya," katanya.

"Jika masyarakat menemukan gejala PMK pada hewan ternak, untuk segera mungkin melaporkannya ke Bhabinkamtibmas atau ke Dinas Peternakan Kabupaten Dharmasraya agar segera ditangani," ujarnya.

Ditambahkannya, meskipun wabah PMK ini tidak menular pada manusia namun bisa menyerang hewan ternak lainya, karena daya tularnya sangat cepat, dan hal ini patut diwaspadai.

Dalam giat ini, Kapolsek bersama Bhabinkamtibmas Nagari Koto Padang Bripka Dedi Mizwar datang langsung mengunjungi kandang sapi milik warga, untuk memastikan keadaan hewan ternak masyarakat terbebas dari virus PMK, tukasnya ( ha)

Sekaligus untuk menyampaikan saran dan himbauan agar kandang ternak sapi milik warga selalu dalam keadaan kering dan di bersihkan tiap harinya.(ha)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments