Kapolsek Talamau Laksanakan Kegiatan Jum’at Curhat di Masjid Raya Sinuruik

iklan adsense

Kapolsek Talamau Laksanakan Kegiatan Jum’at Curhat di Masjid Raya Sinuruik

Talamau, Pionir—Dalam menjalin tali silahturahmi dan menjaga kamtibmas di lingkungan wilayah hukum Polsek Talamau, Polres Pasaman Barat, Polda Sumatera Barat (Sumbar), Kapolsek AKP Junaidi SH beserta anggota melaksanakan kegiatan “Jum’at Curhat” di Masjid Raya Sinuruik, pada Jumat 30 Desember 2022 jam 13.00 WIB.

Kata AKP Junaidi, kegiatan Jumat Curhat ini rutin diadakan tiap minggu. Dalam kegiatan tersebut Kunaidi mendengarkan Curhatan Hati (Curhat) dari masyarakat tentang situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Talamau yang berkaitan dengan situasi keamanan, ketertiban dan kenyamanan.

Disamping itu juga berdiskusi dengan masyarakat untuk memecahkan masalah yang ada sekaligus mendengarkan Curhat dari masyarakat tentang tugas pelayanan dari personel Polsek Talamau.

"Kegiatan curhat ini sudah perintah dari atasan agar kita sebagai pengayom masyarakat harus mendekatkan diri dan terjun ke tengah-tengah lingkungan masyarakat," terang Junaidi.

Junaidi mengakui, masih banyak masyarakat yang takut atau enggan untuk melaporkan terkait adanya tindakan yang berkaitan dengan pelanggaran hukum, karena mereka takut akan beresiko diancam oleh para pelaku tidak pelanggaran hukum, seperti miras, judi hingga narkoba.

Namun demikian, Junaidi mengakui bahwa dari kegiatan Jum’at Curhat ini pihaknya mendapatkan banyak sekali informasi, diantaranya terkait kenakalan remaja, meningkatnya kasus pencurian dan lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, berhubung tak beberapa hari lagi akan berlangsung pergantian tahun, Junaidi juga mengingatkan masyarakat agar tidak larut dalam suka yang dalam, hingga mengadakan kegiatan hura-hura yang berakibat terganggunya kamtibmas.

Pada kegiatan Jum’at Curhat tersebut Kapolsek Talamau AKP Junaidi juga memberikan bantuan Al Qur'an sebanyak 5 buah pada pengurus Masjid Raya Sinuruik. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments