Puncak HKGB 2021, Ciptakan Bhayangkari Mandiri Wujudkan Keluarga Tangguh Untuk Polri Yang Presisi

iklan adsense

Puncak HKGB 2021, Ciptakan Bhayangkari Mandiri Wujudkan Keluarga Tangguh Untuk Polri Yang Presisi

Pasamanbarat,Pionir--Kapolres Pasmaan Barat AKBP M. Aries Purwanto, S.I.K, M.M hadiri Perayaan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-69 Tahun 2021 secara virtual di Command Center Polres Pasaman Barat, Kamis (21/10).

Perayaan HKGB itu mengusung tema "Bhayangkari Mandiri Mewujudkan Keluarga Tangguh Untuk Polri Yang Presisi."

Hadir dalam kegiatan itu Ketua Cabang Bhayangkari Polres Pasaman Barat Ny. Dewi Aries, Waka Polres Pasaman Barat Kompol Joko Hendro Lesmono, S.H., S.I.K, Wakil Ketua Cabang Bhayangkari Polres Pasaman Barat Ny. Dini Hendro dan pengurus cabang dan ranting Bhayangkari sejajaran Polres Pasaman Barat.

Adapun agenda kegiatan sebagai berikut, pelaksanaan foto bersama para pejabat Pusat/Mabes Polri, penayangan kegiatan sosial Bhayangkari di masyarakat, ucapan selamat Perayaan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-69 Tahun 2021 oleh Bapak Kapolri.

Penayangan sejarah singkat Bhayangkari, pembacaan doa, menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan mengheningkan cipta serta Himne Bhayangkari, pembacaan surat keputusan tentang pemberian tanda penghargaan lencana bakti emas kepada anggota pengurus atas darma baktinya. 

Sambutan Ketua Bhayangkari pada intinya nengucapkan puji syukur, dirgahayu Bhayangkari kepada anggota Bhayangkari di manapun berada, nengajak seluruh anggota Bhayangkari untuk mengintrospeksi diri serta menghindari perilaku yang dapat mencoreng nama baik Polri.

Selain itu melakukan audit kesehatan dalam berorganisasi, kedepan diharapkan Bhayangkari menjadi organisasi yang lebih maju, diinginkan sebagai anggota Bhayangkari memiliki peran ganda dan dijaga secara seimbang sehingga tidak ada yang dikorbankan, tetap melakukan protokol kesehatan dalam kegiatan sosial maupun sehari-hari.

Sementara itu Kepala Polres Pasaman Barat AKBP. M. Ariee Purwanto, S.I.K, MM mengatakan sesuai pesan Bapak Kapolri mengatakan peran Bhayangkari sangat penting dalam upaya penekanan penyebaran COVID-19 di Indonesia dan Pasaman Barat khususnya.

Ia berharap kepada ibu Bhayangkari khususnya di Pasaman Barat supaya menjaga suaminya dari pengaruh negatif dalam kegiatan sehari-hari.

"Mengucapkan selamat Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-69 Tahun 2021," kata Kapolres.(HumasResPasbar).

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments