Kapolsek Talamau Gigih Bersosialisasi Hingga Pelaksanaan Vaksinasi

iklan adsense

Kapolsek Talamau Gigih Bersosialisasi Hingga Pelaksanaan Vaksinasi

Talamau, Pionir—Kapolsek Talamau, Polres Pasaman Barat (Pasbar), Polda Sumatera Barat (Sumbar) AKP Junaidi, SH pantas untuk berbangga, karena capaian vaksinasi di wilayah hukumnya tembus diangka 100 persen. Tak mengherankan pula, beberapa waktu lalu Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa, SH, S.I.K datang mengunjungi kantor Polsek Talamau.

Capaian ini membuat AKP Junaidi makin termotivasi. Buktinya, Polsek Talamau bersama Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimca) dan Petugas Puskesmas gencar melaksanakan vaksinasi anak usia 6 – 11 tahun di wilayah hukumnya.

Seperti yang dilaksanakan pada Sabtu 5 Februari 2022. Saat itu vaksinasi untuk anak sekolah tersebut dilaksanakan di tiga lokasi, yaitu SDN 03 Talamau, SDN 23 Talamau dan SDN 17 Talamau.

Tidak sekedar menyaksikan, Kapolsek Talamau AKP Junaidi bersama Forkopimca juga turut memberikan semangat bagi anak-anak yang akan divaksinasi Covid-19, mulai dari mengajak anak-anak berkominikasi hingga becanda. 

Kepada Pionir AKP Junaidi mengatakan, untuk mensukseskan vaksinasi anak umur 6 - 11 tahun ini, pihaknya bersama Forkopimca sudah melakukan pendekatan dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat. 

“Langkah ini diambil untuk dapat mencapai seluruh sasaran vaksinasi di wilayah hukum Polsek Talamau khususnya dan Pasaman Barat umumnya,” kata Junaidi. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments